Wednesday 13 May 2015

Prediksi Real Madrid vs Juventus


aneka - Bek Juve, Giorgio Chiellini bilang, Bianconeri akan bermain full power di Santiago Bernabeu lawan Real Madrid di leg kedua semifinal Liga Champions, Kamis (14/5/2015) dinihari nanti.

Dia juga menyebutkan pertandingan kali ini sebagai laga "paling  penting dan bergengsi" baginya dalam 12 tahun belakangan.

Pertandingan di leg pertama berbuah manis untuk kemenangan Juventus 2-1 atas Los Blancos. Dengan hasil itu perjalanan Juve ke Spanyol dihinggapi kepercayaan diri yang tinggi buat menuju final pada Juni di Berlin.

Walau Juve optimis, tapi Chiellini juga bilang ada rintangan panjang yang harus ditempuh agar bisa ke Jerman.

"Kami nggak sabar menunggu pertandingan lawan Madrid. Ini game paling bergengsi dan penting yang saya mainkan sejak saya bergabung di klub ini. Saya udah 10 tahun disini dan 12 tahun lalu sejak terakhir kami mencapai semifinal."

"Kami udah lebih baik dan matang untuk kompetisi dan melangkah ke babak 16 besar kemudian sampai ke perempat final membuat kami sadar dengan kemampuan kami sendiri."

"Kami belum pernah sedekat sekarang, tapi kami masih punya 90 menit yang sangat sulit untuk dilewati. Final masih cukup jauh dan kami membutuhkan tenaga super untuk sampai ke sana."

Salah satu tujuan Bianconeri adalah untuk membungkam 80.000 penonton di Bernabeu, dan Chiellini mendapatkan inspirasi dari pengalaman menang sebelumnya di tempat yang terkenal dalam dunia sepakbola.

"Seluruh stadion tepat di belakang mereka dan kami harus bisa dan membuat mereka berada di bawah tekanan."

"Kami tahu bahwa kami nggak bisa markir bus dan berharap bermain imbang tanpa gol, tapi yang perlu kami lakukan adalah bekerja keras dan menjauhi bola dari belakang."

"Di Bernabeu, Saya udah bermain dua kali dan kami harap ini nggak berakhir seperti tahun lalu, waktu kami kalah dan saya diusir, seperti pertandingan pertama, ketika kami menang berkat dua gol Del Piero."

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri sudah umumkan 22 nama yang masuk dalam skuad di leg kedua semi-final Liga Champions melawan Real Madrid ini.

Dalam list itu ada terselip nama Paul Pogba yang absen di leg pertama saat bermain di Juventus Stadium. Gelandang Juve itu baru saja sembuh dari cedera yang menderanya selama enam pekan. Di Liga Italia, Pogba, dimainkan selama 63 menit dan berhasil mencetak gol lewat tendangan jarak jauh.

Gol tersebut seolah menandai dirinya siap untuk main di Bernabeu. Kalau Pogba main, maka empat pilar kekuatan Juve di lini tengah lengkap, karena tidak ada pemain yang cedera dan terkena hukuman akumulasi kartu.

0 komentar:

Post a Comment

Copyright © 2015 aneka content